Media7news.id||Muna||Sultra|-BLT Dana desa tahun 2022 kembali bergulir, ada pun bantuan BLT Dana desa tahun ini sama dengan tahun lalu sebesar Rp 300.000,-per bulan per KPM selama satu tahun(12 bulan).
Bantuan BLT ini di ambil dari dana desa sebesar 40 persen,sedangkan tujuan nya ialah pemulihan ekonomi nasional dampak dari pandemi Covid-19.
Diserahkan kepada keluarga penerima Manfaat(KPM) yang telah memenuhi kriteria diantaranya keluarga miskin,lansia, keluarga yang belum mempunyai pekerjaan tetap,warga yang sakit menahun(kronis) dan keluarga yang belum tersentuh bantuan sosial lain nya.
Desa Wantiworo, kecamatan kabawo, kabupaten Muna, Sulawesi tenggara(sultra), saat ini dipimpin oleh ibu waode Hasda(Plt) menggantikan Suaminya La kiji(Almarhum).
Foto penyerahan SK
BLT desa Wantiworo terdapat 123 keluarga penerima manfaat(KPM) yang dapat meringankan beban ekonomi keluarga dan dapat pula di jadi kan modal usaha kecil sebagai pendapatan ekonomi keluarga.
Dana desa juga mendukung program ketahanan pangan dan hewani serta penanganan peningkatan kesehatan masyarakat.
Termasuk penurunan stunting dan penanganan Covit-19, dan peningkatan pembangunan infrastruktur desa.
Ibu kades Wantiworo Waode Hasda.S,E(Plt)yang baru saja dilantik pada tanggal 8/7/2022 menggantikan Suaminya La kiji(Alm) siap melanjutkan tugas beliau demi masyarakat desa Wantiworo.
Laporan:Laode Hona
Editor:Asdin remi